Sabtu, 11 Februari 2023

Persiapan Pesta Siaga Kwaran 2023

Salam pramuka

Pesta Siaga merupakan pertemuan Pramuka Siaga yang bersifat rekreatif, senang-senang, riang gembira, dan banyak gerak, sesuai dengan perkembangan rohani dan jasmani anak didik seusia Siaga. Dalam pesta siaga tersebut terdapat banyak sekali materi yang harus dipelajari oleh para pramuka siaga. Seperti tali temali, pengenalan budaya jateng, menari dan masih banyak lagi lhoo.

Nah... dalam rangka memeriahkan "Pesta Siaga 2023" Tingkat Kwaran Salatiga, pangkalan salnem mempersiapkan dua barung putra putri terbaiknya yaitu barung merah (putra) dan barung putih (putri). Kedua barung tersebut akan mewakili SDN Salatiga 06 dalam mengikuti kegiatan pesta siaga tersebut. Latihan demi latihan mereka tekuni agar mendapatkan juara. Walaupun banyak waktu mereka gunakan untuk berlatih tetapi mereka tetap tidak melupakan belajar lo...ya. Belajar tetap menjadi bagian yang utama bagi mereka. 

Agar kalian tidak penasaran tentang materi yang mereka pelajari maka kita simak video berikut yuk :


Vlog Barung Putih Putri 



Vlog Barung Merah Putra

Nah serukan menjadi seorang pramuka, buat adek-adek yang ingin seperti mereka giatlah dalam berlatih pramuka ya. Siapa tahu tahun depan kalian yang akan terpilih dalam mengikuti pesta siaga.




0 comments:

Posting Komentar